Pemenang asal Timor, Sumba dan Alor

KUPANG, PK -- Para pemenang NTT Academia Award tahun 2010 berasal dari Pulau Timor, Sumba dan Alor. Mereka akan menerima penghargaan dari Forum Academia NTT (FAN) di Taman Budaya NTT, Sabtu (18/12/2010) petang.

Ketua Panitia NTT Academia 2010, Rikardus Wawo mengemukakan hal itu kepada wartawan di Kupang, Kamis (16/12/2010). "Informasi dari tim juri baru sebatas itu. Siapa saja yang menang tahun ini baru diumumkan pada acara penganugerahan NTT Academia Award tanggal 18 Desember mendatang," kata Rikardus Wawo.

Sebagaimana NTT Academia Award tahun sebelumnya, lanjut Rikardus, FAN akan menyerahkan hadiah, tropi serta piagam penghargaan kepada para pemenang. Ia menjelaskan, tahun 2010 ini FAN memberikan penghargaan kepada para tokoh prestasi dalam tiga kategori. Kategori I bidang Sains dan Inovasi Keteknikan, Kategori II bidang Inovasi Pembangunan dan Kategori III bidang Humaniora, Sastra dan Inovasi Sosial Budaya. "Tahun ini kita memilih tema Inovasi Bagi Dunia," ujarnya.


Menurut Rikardus, para kandidat telah dinilai oleh tim juri yang terdiri dari Wilson Therik, Sr. Dr. Susi Susilawati Cicilia Laurentia, PI, Jemris Fointuna, Tony Kleden dan Pius Rengka. 
Sekretaris Panitia, Bintang Intan Oematan menambahkan, para pemenang dari daratan Timor, Sumba dan Alor telah diundang panitia untuk hadir pada acara puncak 18 Desember 2010.

"Mengingat penganugerahan NTT Acaemia Award merupakan sumbangan FAN dalam momentum peringatan HUT ke-52 Propinsi Nusa Tenggara Timur, kami sangat mengharapkan kehadiran Bapak Gubernur NTT pada malam penganugerahan di Taman Budaya NTT, Sabtu 18 Desember 2010," kata Rikardus Wawo.

Dia menambahkan, hari Jumat (17/12/2010) petang, FAN bekerja sama dengan Forum Parlemen NTT akan menggelar diskusi tentang NTT Academia Award 2010 di ruang rapat Redaksi SKH Pos Kupang. "Diskusi mulai pukul 15.00 hingga 18.00 Wita. Kami harapkan teman-teman anggota FAN dapat meluangkan waktu untuk hadir dalam diskusi tersebut," demikian Rikardus Wawo. (osi)

Pos Kupang 17 Desember 2010 halaman 5
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes