Amel Carla Ingin Naik Trans Kawanua

Amel, Dilla Dilli, Dodik Hamster di Tribun Manado 3-6-2013
Para pendukung acara Jakarta Tourism Expo 2013 yakni Dilla Dill, Dodik Hamster, dan Amel Carla merasa senang bisa berada di Sulawesi Utara.

Amel Carla, artis cilik yang tenar lewat perannya dalam komedi situasi Suami-suami Takut Istri  ini mengaku sudah lebih dari lima kali ke Bumi Nyiur Melambai. Menurut Amel, di Manado yang paling dia sukai adalah masih banyak ruang hijau.

 "Masih banyak pohon-pohonnya, jadi terasa segar," kata Amel saat berkunjung ke redaksi Tribun Manado, Senin (6/3/2013). Kehadiran Amel disambut Pemimpin Perusahaan Tribun Manado Fahmi Setiadi, Manajer Produksi Dion DB Putra dan Tim Iklan-Promosi Tribun Manado.

Tak hanya itu, menurut Amel, makanan di Manado sangat lezat, orangnya cantik-cantik, dan selalu ramah. Selain Bunaken dan Waruga, Amel juga takjub dengan ikon kota Manado yakni Patung Yesus Memberkati. "Soalnya patung itu kan tingginya cuma beda beberapa meter dari yang ada di Rio de Janeiro," tuturnya.

Selama berada di Manado, memang masih ada beberapa tempat wisata lainnya yang ingin dikunjungi Amel. Tapi ada yang masih membuat Amel penasaran, yakni ingin mencoba kendaraan umum Trans Kawanua. "Rasanya sama tidak ya dengan Trans Jakarta. Nanti kalau ke Manado lagi pengen coba," ucapnya.

Bagi dua MC kocak Dilla Dill dan Dodi Hamster, Bunaken tetap menjadi destinasi utama mereka berdua. Apalagi Dilla yang ingin sekali menyelam menikmati keindahan taman laut Bunaken. "Tahun lalu saya sempat bilang kalau ingin menikah di Bunaken, tapi sampai sekarang saya belum dapat jodohnya," ujar Dilla diikuti gelak tawa.

Sayangnya keinginan dua MC ini belum tercapai hingga mereka pulang. Dikatakan Dody, rencananya sebelum kembali ke Jakarta mereka akan mengunjungi Bunaken. Ia pun sudah bangun lebih awal agar bisa mewujudkan keinginan tersebut, sayangnya hingga pukul 09.00 WITA mereka tak jadi pergi ke Bunaken.

"Iya hanya teman-teman yang lain yang pergi ke Bunaken, kita gak jadi. Semoga saja lain waktu bisa ke sana," tandasnya.(aro)

Sumber: Tribun Manado 4 Juni 2013 hal 9
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes