Data Pemilih Tidak Akurat

JARINGAN Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) Propinsi NTT menyatakan, masalah yang menonjol dalam proses Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur NTT adalah tidak akuratnya data pemilih. Banyak pemilih tidak terdaftar dan banyak pemilih yang terdaftar tetapi tidak mendapatkan kartu pemilih.

Koordinator JPPR Propinsi NTT, Valent Manek, mengungkapkan di Desa Baumata Barat, Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang, banyak warga yang datang mengadu karena tidak memperoleh kartu pemilih dan tidak bisa ikut memilih. "Ada yang datang membawa KTP dan menunjukkan ke ketua KPPS tapi tidak diizinkan untuk ikut memilih," kata Valent saat ditemui di Kupang, Minggu (15/6/2008).

Di TPS 3 Desa Manusak, Kecamatan Kupang Timur, jelas Valent, ada pemilih yang sudah merantau keluar daerah tapi masih didaftar. Selain itu, sebanyak 5 orang anak di bawah umur ikut memilih. Di TPS 3 Kelurahan Oesao, Kecamatan Kupang Timur orang yang sudah meninggal masih terdaftar di daftar pemilih tetap (DPT).

Di TPS 1 Desa Merbaun, Kecamatan Amarasi Barat, dari total 423 pemilih, sebanyak 58 orang tidak mendapat kartu pemilih. Di TPS 2 Desa Tuapukan, Kecamatan Kupang Timur, yang tidak mendapat kartu pemilih 47 orang dari jumlah pemilih 415 jiwa. TPS 3 jumlah pemilih 393 orang, yang tidak mendapat kartu pemilih 32 orang.

Kondisi yang sama terjadi juga di Kabupaten Sikka. Di TPS 10 Kelurahan Madawat Kecamatan Alok, jumlah pemilih 500 orang, sementara yang menggunakan hak pilih 300 orang. Sebanyak 200 orang lainnya tidak mencoblos karena tidak punya kartu pemilih. Di TPS 3 Kelurahan Kabor, 34 orang tidak mendapatkan kartu pemilih. Di TPS 6 Kelurahan Kota Uneng, 16 orang tidak mendapat kartu pemilih. Dan, di TPS 2 Desa Koting A, Kecamatan Koting, 12 orang tidak mendapat kartu pemilih.

Persoalan lainnya, demikian Valent, pemantau tidak diizinkan untuk mencoblos di TPS yang dipantau karena petugas masih ragu karena pemantau berasal dari luar desa. Banyak petugas di TPS (KPPS) kurang memahami tentang aturan main dalam proses pemungutan dan penghitungan suara. Ada juga kebingungan untuk menentukan sah tidaknya surat suara yang dicoblos. Juga masih banyak atribut pasangan calon, bahkan ada yang berada di areal dekat TPS.

"Meski demikian, secara umum proses pilkada berjalan aman dan lancar tanpa ada gangguan yang berdampak pada terhambatnya proses pemungutan dan penghitungan suara," kata Valent. Dia menambahkan bahwa JPPR melakukan pemantauan di 163 TPS di Kabupaten Kupang dan 38 TPS di Kabupaten Sikka.
Tidak akuratnya data pemilih juga terjadi di Kabupaten Rote Ndao dan Kabupaten Manggarai. Di Rote Ndao, diperkirakan sekitar 7.000 lebih pemilih tidak ikut mencoblos. Alasannya beragam, antara lain tidak memiliki kartu pemilih, tidak terdaftar dalam DPT, sebagian sudah meninggal, pindah alamat, dan anak kecil.
"Memang sekitar belasan persen atau 7000-an pemilih yang tidak mencoblos. Yang tidak memilih bisa saja karena tidak menerima surat undangan, ada yang sudah meninggal, anak kecil. Kondisi ini akan menjadi pengalaman yang dibenahi untuk pilada bupati-wakil bupati Rote Ndao ke depan," kata Ketua KPU Kabupaten Rote Ndao, Robert H Lona, kemarin.
Ketua KPU Kabupaten Manggarai, Frans Aci, S.Fil, juga membenarkan bahwa banyak warga Manggarai tidak mendapat kartu pemilih. Dia mengungkapkan, di Desa Mokel warga yang tidak memberikan hak suaranya melakukan aksi.

Sementara dari penelusuran Pos Kupang diketahui, sejumlah warga tidak mencoblos. Paulus Danggur, tokoh masyarakat La'a tidak bisa memberi hak suara karena tidak ada kartu pemilih. Selain itu, empat anggota keluarganya juga tidak memilih.
Yeremias Bahagia, warga La'o lainnya, menambahkan jumlah warga yang tidak memilih sekitar 30 orang. "Itu baru TPS di kampung ini, belum lagi di kampung lain. Kami juga tidak tahu mengapa kami tidak dapat kartu pemilih. Hanya diberitahu bahwa data ini dari pusat sehingga kami tidak protes," katanya.

Camat Ruteng, Drs. Hendrik D Amal, mengatakan, ada warga yang tidak bisa memberikan hak suara karena tidak ada kartu. Bahkan TPS di Poco Likang, sempat ribut karena tidak ada kartu. Pemerintah setempat bersama panwas berhasil memberi pengertian sehingga warga bisa pulang ke rumah masing-masing. "Ada warga yang tidak ikut coblos, tapi kami tidak ada data pasti berapa jumlah riil warga yang tidak ikut," katanya.

Pengakuan yang sama disampaikan Camat Satar Mese, Ignasius Tepat. Dia mengaku di wilayahnya ada sejumlah warga yang tidak ikut coblos karena tidak ada kartu panggilan. (aca/iva/lyn)

Penghitungan Sementara Versi KPUD Kabupaten/Kota
Minggu (15/6/2008) hingga pukul 23.40 Wita


Jumlah perolehan suara
No Kabupaten Jlh suara Fren Gaul Tulus

1. Belu 63.264 39.226 46.609
2. TTU 35.624 22.675 22.253
3. TTS 6.882 2.343 10.591 4. Kabupaten Kupang 7.971 1.648 19.086 5. Kota Kupang 70.285 14.226 57.556 6. Rote Ndao 7.691 1.785 46.146 7. Sumba Timur 49.986 17.161 34.183 8. Sumba Barat 8.191 23.215 12.215 9. Sumba Tengah 8.127 12.259 6.036 10. Sumba Barat Daya 31.339 59.901 19.650 11. Alor 16.696 4.633 33.797 12. Lembata 28.925 7.190 15.487 13. Flores Timur 63.459 19.195 24.393
14. Sikka 49.141 11.099 53.837 15. Ende 60.805 29.069 18.181 16. Nagekeo 19.747 33.832 6.427 17. Ngada 30.097 18.626 12.516 18. Manggarai 15.930 58.282 4.839
19. Manggarai Timur 3.225 17.585 2.673
20. Manggarai Barat 643 1.132 806

Jumlah sementara 643.920 395.082 447.281 1.486.283
Sumber: KPU kabupaten/kota


Penghitungan Sementara Versi KPUD NTT
Minggu (15/6/2008) hingga pukul 19.00 Wita


Jumlah perolehan suara
No Kabupaten Fren Gaul Tulus Jumlah Suara

1. Kota Kupang 14.983 3.188 13.255 31.426
2. Kabupaten Kupang 16.963 2.534 33.588 53.085
3. Rote Ndao 7.691 1.785 46.146 55.622
4. TTS 5.375 1.887 6.002 13.264
5. TTU 21.438 12.029 14.616 48.083
6. Belu 17.519 9.277 10.536 37.322
7. Alor 14.156 4.018 29.140 47.314
8. Lembata 10.499 1.956 3.699 16.154
9. Flores Timur 43.317 14.980 17.206 75.503
10. Sikka 42.740 9.611 42.460 94.811
11. Ende 56.367 24.737 16.551 97.655
12. Nagekeo 19.050 31.467 5.981 56.498
13. Ngada 29.752 18.297 12.652 60.701
14. Manggarai Timur 1.082 4.721 579 6.328
15. Manggarai 313 2.652 107 3.072
16. Manggarai Barat 1.321 2.530 2.022 5.873
17. Sumba Barat Daya 3.147 6.389 1.674 11.210
18. Sumba Barat 1.520 4.124 2.753 8.397
19. Sumba Tengah 1.749 2.592 1.365 5.706
20. Sumba Timur 13.072 5.545 9.598 13.778

Jumlah sementara 322.054 164.319 269.930 756.303
-----------------------------------------------------
Sumber: KPU NTT

Agenda KPUD NTT
----------------------------
14-15 Juni : Pengumuman di PPS
16-17 Juni : Pengumuman di tingkat PPK
18-19 Juni : Pengumuman di KPU Kabupaten/Kota
20-21 Juni : Pengumuman di KPU NTT
22 Juni : Penetapan pasangan terpilih
Pos Kupang edisi Senin 16 Juni 2008, halaman 1
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes