KUPANG, PK -- Umat Katolik hendaknya saling mendukung dan mengembangkan media komunikasi mulai dari rumah, tempat kerja dan di mana pun sebagai sarana efektif untuk menghadirkan perdamaian.
Hal ini disampaikan Romo Maxi Un Bria, Pr dalam kotbahnya ketika memimpin misa Hari Komunikasi Sosial Sedunia ke-43 di gereja Paroki St. Yoseph Pekerja Penfui-Kupang, Minggu (24/5/2009). Romo Maxi didampingi Ketua Komunikasi Sosial Keuskupan Agung Kupang, Romo Sekundus Lopis, Pr.
Hari Komunikasi Sedunia tahun ini mengambil tema, Teknologi Baru, Relasi Baru: Memajukan Budaya, Menghormati Dialog dan Persahabatan.
Perkembangan media komunikasi saat ini sangat pesat. Setiap saat kita bisa mengetahui berbagai peristiwa di berbagai belahan dunia berkat kemajuanmedia komunikasi. Kemajuan, menurut dia, selayaknya dipergunakan untuk memajukan pemahaman dan rasa kesetiakawanan manusia.
"Marilah kita belajar dari Yesus yang telah mempersatukan para murid dengan membangun komunikasi di antara mereka. Apa yang dikomunikasikan Yesus adalah komunikasi Bapa, Putra, dan Roh Kudus," kata Maxi.
Sejak Konsili Vatikan II Gereja Katolik memberikan apresiasi khusus kepada penemu dan pekerja media dengan menetapkan hari komunikasi sosial sedunia.
Menurut Maxi, para pekerja media komunikasi sesungguhnya dipercayakan Allah untuk mewartakan kebenaran dan menguduskan dunia.
"Peran media sangat penting untuk menyebarluaskan kebenaran, menyatukan perbedaan, dan menyelesaikan konflik. Oleh karenanya, perlu bersatu hati, bersatu pikir dan sikap dalam mewartakan kebenaran menurut kehendak Allah," kata Rm Maxi.
"Gaudere cum gaudentibus, flere Cum flentibus. Bersukacitalah bersama mereka yang bersukacita, menangislah bersama mereka yang menangis," kata Maxi.
"Kita doakan para penemu dan para pekerja media, baik media elektronik maupun media cetak, dalam perjuangannya mewartakan kebenaran dan kedamaian. Juga bagi para pekerja media yang meninggal saat bertugas akibat tindak kekerasan," ucap Rm Maxi.
Perayaan Hari Komunikasi Sedunia kali ini ini melibatkan para pekerja media elektronik dan media cetak di Kota Kupang. Perayaan ini diinisiatifi Harian Umum Pos Kupang.
Hadir dalam perayaan tersebut Pemimpin Umum SKH Pos Kupang, Damyan Godho, Direktur TVRI Kupang, Drs. Yan Yoseph, M. Si, Pemimpin Redaksi Harian Pos Kupang, Dion DB Putra, Kepala Biro Antara Kupang, Lorens Molan dan para pekerja media lainnya. Perayaan ini dipancarkan secara langsung oleh RRI Kupang dan siaran tunda oleh TVRI Kupang. (aa)
Pos Kupang edisi Senin, 25 Mei 2009 halaman 10